Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Upgrade Kartu Telkomsel ke 4G

Bagi kalian yang menggunakan kartu telkomsel dan masih menggunakan jaringan 3G, lebih baik kalian upgrade kartu telkomsel kalian dari jaringan 3G ke jaringan 4G dikarenakan banyak sekali fasilitas yang lebih baik di jaringan 4G dari pada jaringan 3G.

Mungkin kalian sudah tidak asing dengan operator selular yang memiliki jaringan yang sangat luas dan cepat yaitu Telkomsel.

Berhubung banyak sekali tekonologi yang semakin canggih ini, pihak operator telkomsel juga ikut turut untuk memperbaharui sistem jaringannya yaitu telkomsel menyediakan jaringan 4G LTe untuk bisa menyajikan jaringan yang lebih cepat.

Akan tetapi bagi para pengguna kartu Telkomsel kalian harus terlebih dahulu untuk meng upgrade kartu lama kalian menjadi kartu 4G Telkomsel terlebih dahulu untuk dapat menikmati jaringan 4G ini.

Kalian dapat menikmati jaringan 4G Telkomsel yang cepat dengan cara upgrade kartu telkomsel kalian yang pasti nya tidak ribet dan mudah.

Jika kalian tidak ingin mengupgrade kartu terlkomsel lama kalian, kalian juga bisa membeli kartu telkomsel yang baru yang sudah ada label kartu Telkomsel 4G nya dengan harga yang terjangkau yaitu mulai dari Rp.3.000,- tergantung dari kota kalian masing-masing.

Cara Upgrade Kartu Telkomsel ke 4G


Kalian bisa menemukan kartu telkomsel yang berlabel 4G tidak hanya melalui konter atau grapari terdekat saja, akan tetapi kalian juga bisa membelinya melalui marketplace secara online contohnya seperti Shopee, Bukalapak, Tokopedia, ataupun Lazada.

Selain kalian dapat menikmati jaringan 4G Telkomsel yang kecepatannya cepat kalain juga akan mendapatkan kuota 4G gratis dari telkomsel ketika kalian mengupgrade kartu telkomsel 3G kalian ke 4G.

Jadi nanti kalian akan mendapatkan kuota gratis dari 15GB sampai 30GB yang akan diberikan oleh pihak telkomsel untuk para pelanggan setia nya.

Baca Juga:
Cara Mengirim Tugas di Google Classroom
Cara Membuat Tanda Tangan di Microsoft Word

Sebelum kalian meng-upgrade kartu telkomsel ke 4G kalian harus memastikan terlebih dahulu pada kartu kalian apakah kartu kalian saat ini masih menggunakan jaringan 3G atau sudah menggunakan jaringan 4G.

Apabila kartu kalian masih menggunakan Jaringan 3G maka lebih baik kalian mengupgrade kartu kalian ke jaringan 4G. Jangan lupa juga kalian harus memastikan bahwa nomor kalian tidak terdaftar untuk m-banking.

Soalnya kalau nomor kalian sudah terdaftar pada m-banking maka kalian tidak akan bisa untuk melakukan upgrade kartu telkomsel ke 4G.

Baca Juga:
Cara Download Video Youtube
Apa itu SEO

Akan tetapi jika kalian tetap ingin mengupgrade kartu kalian, kalian bisa melalui grapari terdekat untuk melakukan upgrade kartu telkomsel kalian.

Cara Cek Kartu Telkomsel Yang Masih 3G

Cara Cek Kartu Telkomsel Yang Masih 3G

Untuk cara mengecek kartu telkomsel kalian masih menggunakan jaringan 3G atau menggunakan jaringan 4G kalian bisa mengikuti langkah-langkah dibawah ini:
  • Pertama kalian bisa membuka menu telepon terlebih dahulu.
  • Setelah itu kalian ketik *888*47# setelah itu klik panggil dengan kartu sim telkomsel kalian.
  • Nanti kalian akan melihat menu untuk beberapa pilihan, kalian bisa pilih angka 1 untuk mengecek kartu telkomsel kalian.
  • Setelah itu kalian bisa masukkan angka 1 lagi untuk cek jaringan 4G.
  • Nanti kalian akan menerima informasi apakah kartu kalian sudah menggunakan jaringan 4G atau masih menggunakan jaringan 3G.

Cara Cek Nomor Telkomsel di M-Banking

cara cek nomor telkomsel di m banking

Untuk cara cek nomor telkomsel kalian terdaftar atau tidak di M-Baking berikut adalah cara nya:
  1. Hal pertama kali, kalian bisa membuka Menu Telepon terlebih dahulu.
  2. Setelah itu kalian Dial *888*47# setelah itu kalian panggil dengan kartu SIM telkomsel kalian.
  3. Nanti akan muncul beberapa menu, kalian bisa pilih nomor 3 untuk mengecek nomor telkomsel kalian sudah terdaftar M-Banking atau belum.
  4. Setelah kalian memilih nomor 3, nanti akan ada pesan pop-up yang akan kasih tau nomor kalian sudah terdaftar M-Banking atau belum.
  5. Jika nomor telkomsel kalian sudah terdaftar di M-Banking dan kalian ingin Meng-upgrade kartu Telkomsel kalian ke 4G kalian dapat mengunjungi Grapari terdekat di kota kalian.

Cara Upgrade Kartu Telkomsel

cara upgrade kartu telkomsel

Setelah kalian sudah cek kartu telkomsel kalian apakah masih menggunakan jaringan 3G atau sudah menggunakan jaringan 4G maka selnajutnya kalian bisa mengupgrade kartu telkomsel ke 4G untuk bisa menikmati layanan 4G yang telah di sediakan oleh Telkomsel.

Cara Upgrade Kartu Telkomsel ke 4G Secara Online

cara-upgrade-kartu-telkomsel-ke-4G-secara-online


Kalian bisa meng-upgrade kartu telkomsel kalian menggunakan 2 cara yaitu dengan cara Online ataupun Offline, jika kalian ingin meng-upgrade kartu telkomsel kalian secara online.


Kalian bisa untuk membeli kartu 4G telkomsel terlebih dahulu di marketplace seperti Shopee, Tokopedia, Bukalapak, ataupun Lazada dengan harga mulai dari Rp.3.000,- kalian sudah dapat kartu telkomsel 4G.

Upgrade Kartu Telkomsel 3G ke 4G Melalui Tokopedia

Bagi kalian yang ingin mengupgrade kartu telkomsel kalian dari jaringan 3G ke jaringan 4G kalian bisa menggunakan tokopedia untuk mendapatkan kartu 4G, berikut adalah cara untuk mendapatkan kartu telkomsel 4G melalui tokopedia:
  • Kalian buka terlebih dahulu aplikasi tokopedia yang ada pada smartphone kalian, jika belum mempunyai aplikasi tokopedia, kalian download terlebih dahulu aplikasi tersebut.
  • Setelah kalian sudah membuka aplikasi tokopedia, kalian bisa langsung search "Kartu Perdana 4G Telkomsel".
  • Nanti akan keluar beberapa toko yang menjual kartu perdana 4G Telkomsel.
  • Setelah kalian pilih toko mana yang akan kalian beli , kalian bisa klik "Masukkan Keranjang".
  • Setelah itu kalian klik keranjang untuk membeli kartu perdana 4G Telkomsel tersebut, Jika ada kode promo kalian masukkan terlebih dahulu setelah itu klik Beli.
  • Nanti akan muncul halaman yang menunjukkan alamat lengkap kalian, jika sudah benar alamat kalian. Kalian bisa memilih jenis pengiriman dan juga methode pembayaran untuk membeli kartu perdana 4G Telkomsel tersebut.
  • Setelah itu kalian klik Bayar untuk menyelesaikan pesanan tersebut.

Upgrade Kartu Telkomsel ke 4G Melalui Bukalapak

Tidak hanya pada aplikasi tokopedia saja, kalian juga bisa menggunakan aplikasi untuk membeli kartu perdana telkomsel, berikut adalah caranya:
  • Hal yang pertama kali, kalian harus mempunyai aplikasi bukalapak terlebih dahulu.
  • Jika kalian sudah mempunyai aplikasi bukalapak, kalian bisa search "Kartu Perdana 4G Telkomsel" atau kalian bisa search "BukaMall Telkomsel Official Store".
  • Jika sudah ketemu kalian bisa untuk "Masukkan Keranjang dan Beli Sekarang".
  • Nanti kalian akan diarahkan ke halaman berikut nya yang akan muncul alamat pengiriman, jenis pengiriman dan juga methode pembayaran.
  • Setelah aklian sudah pastikan benar, maka kalian bisa untuk klik "Bayar" untuk menyelesaikan pesanan kalian.

Upgrade Kartu Telkomsel ke 4G Melalui Shopee

Tidak hanya di tokopedia dan bukalapak aja, kalian juga bisa membeli kartu perdana telkomsel 4G di aplikasi shopee, berikut adalah langkah-langkah nya:
  • Kalian buka terlebih dahulu aplikasi Shopee.
  • Setelah itu kalian bisa langsung membuka Shopee Mall Setelah itu kalian cari Telkomsel Official Store.
  • Kalian pilih kartu perdana yang akan kalian beli, jika sudah kalian bisa klik "Masukkan Keranjang dan Beli Sekarang".
  • Nanti akan muncul halaman alamat pengiriman, jenis pengiriman dan juga methode pembayaran.
  • Setelah semua dirasa sudah benar kalian bisa klik "Bayar" untuk menyelesaikan pembelian kartu perdana 4G Telkomsel kalian.

Cara Migrasi Kartu Telkomsel 3G ke 4G

cara migrasi kartu telkomsel 3G ke 4G

Kalian juga bisa untuk migrasi kartu telkomsel lama kalian yang menggunakan jaringan 3G ke jaringan 4G dengan cara sebagai berikut:
  • Hal yang pertama kali kalian harus menyiapkan terlebih dahulu perdana telkomsel 4G yang sudah kalian beli tadi.
  • Setelah itu kalian harus mendapatkan token atau pin kartu telkomsel kalian yang lama.
  • Jika sudah kalian bisa menghubungi *888*46# nanti akan muncul Menu kalian tinggal pilih 1.
  • Nanti kalaian akan di minta untuk memasukkan nomor kartu 4G kalian dan pilih "YA".
  • Kalian masukkan dan catat token atau pin yang nantinya akan muncul di layar smartphone kalian.
  • Setelah itu kalian keluarkan kartu SIM Telkomsel lama kalian dari smartphone kalian.
  • Jika sudah di keluarkan kartu SIM Telkomsel lama kalian, kalian masukkan kartu Telkomsel yang kalian beli.
  • Setelah kalian masukkan kartu telkomsel yang sudah kalian bisa, kalian bisa langsung hubungi *888*46# dan kalian pilih 2 setelah itu pilih "YA".
  • Kemudian kalian bisa untuk memasukkan nomor lama atau bisa memasukkan token atau pin dan pilih "YA".
  • Nanti kalian tinggal tunggu SMS konfirmasi ganti ke kartu 4G jika berhasil.
  • Jika sudah mendapatkan notifikasi SMS maka kalian berhasil, kalian bisa mematikan smartphone kalian dan nyalakan kembali smartphone kalian.

Cara Upgrade Kartu Telkomsel ke 4G Secara Offline

Tidak hanya secara online kalian juga bisa men-upgrade kartu telkomsel ke 4G secara Offline dengan cara kalian mendatangi Grapari telkomsel terdekat dari lokasi anda.

Nanti kalian akan bertemu oleh Customer Service Grapari yang akan membantu kalian untuk melakukan pergantian kartu telkomsel kalian ke 4G, selain dapat upgrade kartu kalian juga bisa unreg kartu telkomsel kalian secara offline.

Terima kasih sudah membaca "Cara Upgrade Kartu Telkomsel ke 4G" Jika artikel ini bermanfaat kalian bisa untuk share ke teman-teman kalian agar teman-teman kalian bisa untuk upgrade kartu telkomsel ke jaringan 4G.
Kiraky
Kiraky Kiraky adalah penulis utama dari blog ini yang sudah aktif dalam menulis di blog sejak 2008 dan suka membuat artikel tentang informasi, tips, dan trick.